“Membentuk Jiwa Ksatria Siswa SMK MUTU Melalui Kegiatan Latdastar”

SMK Muhammadiyah 1 Gresik mengadakan kegiatan Latihan Dasar Ketarunaan di Batalyon Zeni Tempur 5 TNI AD Kecamatan Babat Lamongan mulai Ahad, 6 Oktober hingga Rabu, 9 Oktober 2024.  Peserta kegiatan lardastar ini yaitu seluruh kelas X SMK Muhammadiyah 1 Gresik yang berjumlah 244 Siswa.

Latdastar ini merupakan kegiatan tahunan yang wajib diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas X SMK Mutu sebagai bentuk persiapan siswa-siswi sesuai dengan tuntutan di dunia industri nanti. Kegiatan ini juga berupa edukasi awal dalam membentuk pribadi siswa yang teladan dan membentuk pribadi-pribadi anak yang bernilai positif.

Adapun beberapa tujuan dalam kegiatan ini yaitu, untuk membentuk pribadi siswa yang lebih baik, menanamkan karakter disiplin pada siswa, mencegah dan mengatasi prilaku yang menyimpang pada kepribadian siswa. Dari beberapa tujuan Latdastar tersebut, Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah 1 Gresik, Bapak Mukromin Latif, S.Pd menyampaikan “ saya berharap kepada siswa-siswi terkait dengan hal yang didapatkan selama latdastar ini dapat diaplikasikannya dalam kegiatan sehari-hari, baik di lingkungan sekolah, lingkungan kerja nantinya setelah lulus, maupun di masyarakat umum”. Ujar Bapak Romi selaku Kapsek SMK Mutu Gresik.

Beberapa hal yang diajarkan dalam pendidikan Latdastar, antara lain yaitu: Mengenalkan Peraturan Kegiatan, Meningkatkan Sikap Religius, Menjunjung Nilai Kepedulian Sosial dan Lingkungan, Latihan PBB, Materi Kedisiplinan, Materi Pengetahuan Umum, Materi Dasar Kepemimpinan, Materi Bela Negara, Latihan Keorganisasian, Materi Bahaya Penggunaan Narkoba dan Bullying, serta Tata Cara Sikap dengan Orangtua, Guru, dan Orang lain, dan ditutup dengan kegiatan Outbound.

Dalam upacara penutupan Latihan Dasar Ketarunaan Siswa yang dipimpin oleh Pembina Zeni Tempur 5 TNI AD Kecamatan Babat Lamongan menyampaikan bahwa “di era modern sekarang, seorang siswa harus mempunyai kepribadian yang unggul dan tangguh, harus melek dengan era yang serba digital, harus berwawasan luas, harus mempunyai jiwa nasionalisme yang tinggi, dan tentunya harus mempunyai mental yang kuat”. Dengan adanya kegiatan ini Pembina Zeni Tempur 5 TNI AD berharap ini merupakan langkah awal untuk siswa-siswi merenungkan masa depan dan cita-citanya yang nantinya bisa bermanfaat untuk masyarakat, bangsa, dan negara di masa yang akan datang.

Dalam penutupan kegiatan Latdastar ini, salah satu Pembina Zeni Tempur 5 TNI AD menyampaikan bahwa “SMK Mutu Gresik ini merupakan sekolah yang luar biasa. Melihat konsep acara Latdastar yang dibuat dengan sedemikian rupa, menunjukkan bahwa sekolah SMK Mutu Gresik merupakan sekolah yang mampu bersaing dengan perkembangan zaman, sekolah yang  mampu mencetak siswa-siswinya yang mempunyai karakter unggul dan berjiwa ksatria”.

Bagikan :

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp

Artikel Lainnya

“SMK MUTU Gelar Acara Parenting ...
SMK Muhammadiyah 1 Gresik menggelar kegiatan Parenting Educati...
"Membentuk Jiwa Ksatria Siswa SM...
SMK Muhammadiyah 1 Gresik mengadakan kegiatan Latihan Dasar Ke...

Hubungi kami di : 082233000884

Kirim email ke kamicontact.flymotion@gmail.com